Minyak Rajas Obat Mujarab Untuk Ternak Peliharaan

0
135
Minyak Rajas sangat bermanfaat untuk mengobati penyakit kulit pada hewan piaraan.

Minyak Rajas, obat mujarab untuk ternak kesayangan antara lain mengandung Oleum Cocus atau minyak kelapa untuk mengurangi peradangan akibat berbagai rangsangan di bagian luka.

Selain itu juga dapat mengatasi infeksi, panas, antipiretik untuk meredakan demam dan analgetik berfungsi sebagai antinyeri dan obat luka, kata Manager Pak Oles Green School Jalan Waribang, Kesiman Denpasar, Ir. Koentjoro Adijanto.

Ia mengatakan, minyak Rajas yang mendapat apresiasi dari Kementerian Pertanian RI mengeluarkan izin edar untuk pemasaran Minyak Rajas itu juga mengandung  Zingeberis yakni  jahe yang bermanfaat sebagai antiseptic berupa zat yang memperlambat pertumbuhan mikroorganisme bakteri, virus, dan jamur, anti jamur, antiinflamasi, anti bakteri, analgetik, dan antioksidan.

Demikian juga terdapat bahan herbal lainnya yang berkhasiat obat yang difermentasi dengan Effective Microorganisms (EM).

Minyak Rajas dapat digunakan untuk membantu pengobatan pada hewan kesayangan dan hewan ternak seperti kucing, anjing, burung, ayam, kambing, sapi dan ternak kesayangan lainnya.

Minyak Rajas ke depan diprediksi memiliki potensi pasar yang cukup bagus, karena permintaan konsumen yang senang terhadap produk obat alami untuk menjaga kesehatan hewan.

Di samping itu, harga Minyak Rajas sangat terjangkau, hanya Rp25.000 setiap kemasan dalam botol ukuran 60 ml.

Pemasaran online Minyak Rajas sangat mendukung jangkauan pasarnya ke seluruh provinsi di Indonesia, secara perlahan namun pasti, sekaligus menjadikan Minyak Rajas  sebagai produk unggulan PT Songgolangit Persada , mendampingi produk yang sudah lebih dulu dikenal, yaitu Effective Microorganisms 4(EM4) dan pupuk organik padat Bokashi Kotaku.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini