Fermentasi dedak untuk pakan ayam adalah proses fermentasi dedak (ampas tepung) dengan bakteri seperti Aspergillus oryzae atau Rhizopus oligosporus. Proses ini membantu meningkatkan kualitas dedak dengan mengurangi kandungan anti-nutrien seperti inhibitor trypsin dan fitat, serta meningkatkan kandungan asam amino dan vitamin.
Melakukan fermentasi dedak untuk pakan ayam dengan EM4, Anda perlu wajib mengetahui karena kualitas dedak untuk pakan ayam ternak Anda akan jauh lebih baik. EM4 merupakan singkatan dari Effective Microorganisme 4 yang dimana berbentuk cairan dengan warna coklat agak kekuningan dan bisa terbentuk dengan campuran mikroorganisme hidup atau mikroorganisme.
Berikut ini persiapan serta langkah yang siapkan terlebih dahulu sebelum memulai, yaitu: Siapkan terpal untuk mencampur dedak. Siapkan ember untuk wadah mengaduk larutan dan siapkan gentong untuk penampungan.
Adapun bahan yang diperlukan meliputi: 12 liter air sungae/sumur bersih, 40 Kilogram dedak padi, 250 ml air tebu/molase atau bisa juga diganti dengan 12 sendok makan gula pasir serta larutan EM4 untuk mengaktifkan mikroorganisme.
Selanjutnya melakukan fermentasi: Siapkan ember yang berisi air bersih, kemudian campurkan air dengan larutan cairan EM4 dengan takaran 1 sampai 2 cc per 1-1,5 liter air. Lalu campurkan air tebu/molase. Akan tetapi jika tidak ada air tebu bisa diganti dengan gula pasir, kemudian aduk hingga semua bahan tercampur merata.
Kemudian siapkan terpal yang sudah dibentangkan, setelah itu campurkan dedak diatas terpal untuk mempermudah proses pencampuran. Lalu semprotkan larutan EM4 yang sebelumnya sudah disiapkan sambil diaduk hingga merata. Perhatikan jangan sampai terlalu basah dengan mengatur kadar air 20-40% saja. Seperti yang diulas web pndice.com.
Setelah semua sudah merata, bisa langsung dimasukan ke dalam gentong sambil dipadaatkan. Tutup rapat dan didiamkan selama kurang lebih 5 hari. Setelah itu, fermentasi dedak dapat digunakan untuk pakan ayam.https://linktr.ee/em4