Dr. Wididana: Etos Kerja Merupakan Landasan Dasar Capai Tujuan

0
181
Dr. Ir. Gede Ngurah Wididana, M.Agr, Direktur Utama PT Karya Pak Oles Tokcer.

Direktur Utama PT Karya Pak Oles Tokcer, sebuah perusahaan swasta Nasional berbasis obat-obatan tradisional yang merupakan terbesar di Bali, Dr. Ir. Gede Ngurah Wididana, M.Agr menilai, Etos Kerja dalam Agama Hindu sangat penting, karena merupakan landasan atau dasar daripada kerja kita untuk mencapai tujuan atau gool daripada kerja.

“Oleh sebab itu etos kerja dasarnya harus kuat, dalam dasar yang kuat kita akan menemukan cara atau jalan untuk mencapai tujuan,” kata Dr. Wididana, sosok pria enerjik yang akrab disapa Pak Oles.

Alumnus Program Pasca Sarjana (S-2) Faculty Agriculture University of The Ryukyus Okinawa, Jepang (1987-1990) dan alumnus program S-3 Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa, Denpasar mengatakan hal itu ketika membahas tentang Etos Kerja Dalam Agama Hindu yang disiarkan sebuah stasiun televisi swasta berjaringan nasional.

Ia menambahkan, etos dalam bahasa Sansekerta disebut dengan swada, kata swada tidak begitu familiar, etos itu adalah bahasa Yunani yang artinya memotivasi atau pola pikir/prilaku atau keyakinan dalam diri dan prinsip-prinsip yang harus dijalani.

“Cara atau jalan ini yang kita lalui dengan benar, akan bisa mencapai tujuan dari kerja itu, apakah kerja dalam bidang sosial, ekonomi, budaya, politik atau sebagai guru maupun sebagai ibu rumah tangga, petani, pengusaha, apapun pada dasarnya harus kuat untuk mencapai tujuan,” ujar Pak Oles.

Ia mengatakan hasil kerja yang dicapai itu mampu memberikan  kedamaian dan kesejahteraan. Yang dimaksud dengan etos kerja dalam Agama Hindu adalah, kerja keras, benar-benar tekun, berusaha dan bekerja secara total serta usaha maksimal.

“Etos kerja tersebut harus kita tanamkan, bekerja dengan penuh semangat, ulet baru berhasil. Etos kerja tersebut dengan kerja keras sangatlah penting ditanamkan dari generasi muda sejak awal dari anak-anak atau usia dini.

“Generasi muda atau milenial harus berusaha dengan gigih, tekun dan semangat. Tidak bekerja berarti tidak ada usaha, tidak ada hasil dan tidak bisa makan. Seperti dikatakan, bekerjalah seperti ayam mengais  sejak bangun pagi, terus berusaha sampai sore hari, etos kerja keras ini yang harus kita tanamkan kepada generasi mendatang,” harap Pak Oles.linktr.ee/pakolescom

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini