Yoga bersama di Pak Oles Yoga Studio menghadirkan Guru Naveen Meghwal Svami Vivekananda dari India.

International Women’s Day (IDW) (Hari Perempuan Internasional) diperingati setiap 8 Maret. Untuk memeriahkan perayaan tersebut, Pak Oles Yoga Studio menyelenggarakan yoga bersama menghadirkan Guru Naveen Meghwal Svami Vivekananda dari Konsulat Jenderal India di Bali, Selasa (5/3/2024).

Kegiatan yoga bersama dihadiri puluhan peserta yang sebagian besar tinggal di Kota Denpasar berlangsung selama 1,5 jam, dari pukul 16:00-17:30 Wita bertempat di Jalan Pendidikan, Sidakarya No.66 X, Denpasar Selatan.

Menariknya, peserta yoga memperingati International Women’s Day selain diikuti remaja putri dan sejumlah ibu-ibu juga dihadiri sejumlah laki-laki yang penuh semangat mengikuti gerakan yoga di pandu Guru Naveen Meghwal Svami Vivekananda yang juga merupakan Direktur Kebudayaan India.

Gerakan yoga yang diberikan oleh Guru Naveen lebih banyak menggunakan gerakan otot terutama pada bagian kaki dan perut, stretching sehingga bermanfaat untuk menjaga dari penyakit  yang berkaitan dengan gangguan pencernaan.

Yoga mampu mengatasi sulit buang air besar (BAB) dan gejala usus buntu dengan gerakan yang sesuai. Selainitu, yoga  dengan gerakan tertentu juga mampu mengatasi telat dating bulan atau dating bulan yang tidak teratur. Bahkan beberapa kasus dating bulan yang terhenti bias kembali normal dengan melakukan latihan yoga secara rutin.

Banyak Manfaat bagi wanita bila rutin melakukan latihan yoga dari menjaga kulit menjadi awet muda, merasa lebih tenang tidak mudah cemas. Selain itu juga dapat mengurangi kadar setres, apalagi wanita cenderung mudah stress, karena banyak kegiatan melelahkan yang dilakukan setiap harinya.

Sementara itu, Guru Yoga Pak Oles Yoga Studio, Made Ayu Lidyawati menyambut baik dan berterima kasih atas kehadiran Guru Naveen Meghwal Svami Vivekananda yang telah meluangkan waktu untuk bergabung melatih di Pak Oles Yoga Studio.

Dimana dapat dipertemukan peserta yoga dari berbagai macam profesi dalam satu kegiatan yoga bersama, dengan harapan menciptakan sebuah ikatan dan memperluas sudut pandang terkait dengan kesehatan lahir dan bhatin.linktr.ee/pakolescom

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini