Sebanyak 46 murid Taman Kanak-Kanak (TK) Raudathul Athfal (RA) An Nur, Denpasar melakukan kegiatan bersama belajar di luar kelas ke Pak Oles Green School (POGS) Jl. Waribang Kesiman, Denpasar timur yang mengoleksi ratusan jenis tanaman herbal berkhasiat obat, ternak sapi dan ikan, Kamis (11/1/2024).
“Kami sengaja memilih POGS sebagai tempat belajar di luar kelas bagi anak didik yang kali ini mengangkat tema bertanam,” kata guru kelas Mulyani yang memimpin kunjungan tersebut.
Ia bersama lima guru kelas mendampingi anak didik mengunjungi POGS yang dipimpin Kepala Sekolah Dian Ayu dan secara resmi diterima Manajernya Ir. Koentjoro Adijanto yang akrab disapa Yoyok.
Mulyani menjelaskan, anak-anak belajar bersama ke luar kelas setiap bulannya mempunyai tema yang berbeda-beda, namun kali ini mengusung tema bertanam.
“Proyek kegiatan bertanam dilakukan di POGS di atas hamparan lahan yang cukup luas, menarik dan cocok untuk kegiatan edukatif, karena anak-anak sebelumnya sudah sering melakukan kegiatan serupa ke sini,” sambungnya.
Terlihat selama belajar di POGS, anak-anak dengan senang dan gembira diperkenalkan dengan program menanam berbagai jenis tanaman herbal berkhasiat obat, juga ada tanaman buah-buahan maupun tanaman bunga.
Anak-anak secara langsung diperkenalkan memegang tanah, menanam maupun memegang binatang sapi yang jinak sehingga hal itu sangat berpengaruh terhadap anak didik.
“Nanti di kelas bisa dievaluasi lagi, tentang cara bertanam seperti apa, disiram dan lain-lain sehingga anak-anak sudah memiliki bayangan,” kata Mulyani.
Ia menjelaskan, di sekolah juga terdapat program menanam dalam skala kecil seperti menanam kecambah dan cara menyiram hanya di halaman sekolah saja.
Pihaknya sengaja memilih kunjungan ke luar kelas ke POGS, karena lokasinya dekat dengan sekolah, lahannya luas, terjangkau, lokasinya aman dan nyaman sehingga tidak ada hal-hal yang perlu dikhawatirkan.
Program menanam dan pembelajarannya sangat menarik bagi anak-anak, ke depan koleksi binatang piharaan di POGS bisa ditambah seperti kambing, bebek maupun aneka jenis ikan di kolam, harap Malyani.
Sementara Pak Yoyok memberikan penjelasan terkait tanaman obat dari cara merawat dengan menyiram dan memupuk. Selain itu juga memberikan penjelasan terkait morfologi tanaman akar, batang, daun, bungan dan biji.
Setelah memberikan pembekalan kepada anak-anak selanjutnya mengajak mereka secara bergantian memberikan pakan terhadap budidaya ikan lele, serta memberikan rumput gajah kepada ternak sapi jinak di kandang yang terletak dibagian belakang kebun tanaman herbal tesebut.
Materi pembelajaran di luar kelas yang sangat unik dan menarik bagi anak-anak TK di perkotaan itu tentu dengan mudah diingatkan dan diceritakan kembali untuk mendukung proses belajar mengajar di sekolah.linktr.ee/pakolescom