Direktur Utama PT Karya Pak Oles Tokcer, Dr. Ir. Gede Ngurah Wididana, M.Agr menilai, loloh atau jus dari ekstrak tanaman herbal yang dilarutkan dalam air untuk memelihara kesehatan dengan cara diminum mempunyai 12 fungsi utama bagi tubuh.
“Selain untuk menyembuhkan berbagai jenis penyakit dengan cara diminum, juga untuk mendinginkan, menghangatkan dan membangkitkan energi dalam badan,” kata Dr. Wididana, dirut sebuah perusahaan swasta nasional berbasis obat-obatan tradisional yang merupakan terbesar di Bali.
Dr. Wididana yang akrab disapa Pak Oles juga menjabat Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gabungan Pengusaha (GP) Jamu Provinsi Bali mengatakan hal itu ketika tampil sebagai salah satu pembicara utama pada Lokakarya (Worshop) yang digelar Dewan Jamu Indonesia bekerjasama dengan GP Jamu Indonesia melibatkan 100 peserta pelaku usaha di Denpasra baru-baru ini.
Ia menjelaskan, loloh sebagai salah satu pengobatan alternatif yang telah diterapkan masyarakat secara turun temurun, juga berfungsi menenangkan pikiran, meningktkan nafsu makan, melancarkan pencernaan, kencing serta sebagai antibiotik, anti virus dan anti jamur.
Minum loloh juga berfungsi sebagai detok (buang tokin) menyetop diare, sebagai obat batuk, flu dan lain-lain untuk meningkatkan kesehatan tubuh agar tetap prima dalam menekuni aktivitas keseharian.
“Catatan tanaman obat, cara penggunaan dan khasiatnya sebagai kekayaan budaya pengobatan Bali ditulis lontar Usada,” kata Pak Oles, alumnus Universitas Hindu Negeri I Gusti Bagus Sugriwa Denpasar.
Pengalaman tentang loloh, apa yang tertulis dalam lontar dan usadha adalah kombinasi ramuan-ramuan dalam bentuk ceritra, untuk diberitahukan kepada masyarakat luas sekaligus mempraktekan dalam kehidupan sehari-hari.
Loloh dan jamu bagi masyarakat Bali adalah herbal yang hijau, loloh rasanya pahit, sepet, sedangkan jamu unsurnya lebih ringan, namun di nusantara jamu itu sama dengan loloh. Sumber informasi bahan loloh zaman modern sekarang adalah buku-buku, jamu nusantara, tradisional, tutur Dr. Wididana.linktr.ee/pakolescom