Pengobatan herbal pada hewan ternak yang mengalami sakit atau luka seperti sapi, kambing, kerbau dan jenis lainnya memanfaatkan bahan-bahan alami yang ada disekitarnya, sebagai pengobatan alternatif terhadap jenis binatang piharaan tersebut.
“Hewan piharaan, sapi misalnya sangat mudah terluka pada bagian tubuh, khususnya jika dipelihara kurang baik. Jika luka itu dibiarkan bisa bertambah parah hingga merobek kulit sapi sehingga semakin sulit ditangani,” kata Manajer Pak Oles Green Sehool, Ir. Koentjoro Adijanto yang akrab disapa Pak Yoyok.
Ia menjelaskan, peternak, penyayang binatang dan masyarakat umum kini tidak perlu repot-repot mencari tanaman herbal untuk bahan obat bagi ternak sapi, kambing, kerbau dan ternak piharaan lainnya yang mengalami sakit atau luka, karena sudah ada tersedia Minyak Rajas, Minyak herbal khusus untuk hewan.
Minyak Rajas, produksi PT Songgolangit Persada adalah minyak herbal untuk hewan, hasil dari ramuan berbagai jenis tanaman berkhasiat obat yang difermentasi dengan bantuan Effective Microorganisms (EM).
Minyak Rajas dapat digunakan untuk membantu pengobatan pada hewan ternak piharaan dan hewan kesayangan yang dapat dimanfaatkan untuk mengobati penyakit kulit pada hewan, mengobati peradangan pada kulit hewan, membantu mengobati luka baik luka lama maupun luka baru serta membantu menguatkan otot ayam aduan.
Cara pemakaian Minyak Rajas adalah topikal yakni obat luar untuk hewan yang mengalami sakit kulit, peradangan dan luka dengan cara mengoleskan pada bagian tubuh hewan yang luka atau sakit.
Minyak Rajas telah mendapat izin dari Kementerian Pertanian RI itu adalah obat alami untuk hewan yang aman digunakan, tutur Pak Yoyok. https://linktr.ee/em4