Mbah Mangku Mangkin kelahiran tahun 1940 atau 82 tahun silam yang sejak berdirinya Pura Luhur Giri Salaka Alas Purwo di Kecamatan Tegaldelimo, Banyuwangi, Jawa Timur telah menjadi pelayan umat (pemangku) yang datang untuk melakukan persembahyangan mendoakan agar orang yang mengunakana Minyak Oles Bokashi bisa sembuh.
Hal tersebut dikatan saat menerima produk Minyak Oles Bokashi saat rombongan PT Songgolangit Persada yang bernaung dibawah PT Karya Pak Oles Tokcer melakukan tirta yatra (persembahyangan) di Pura Luhur Giri Salaka Alas Purwo.
Menurut Mbah Mangku Mangkin yang biasanya dipanggil umat di Pura Alas Purwo didampingi Mangku Sujarno, 73 tahun sangat besyukur karena mendapat produk dari Industri Obat Tradisional (IOT) PT Karya Pak Oles Tokcer (KPOT).
Mbah Mangku Mangkin yang sudah cukup sering datang ke Bali untuk melakukan persembahyangan atau menghadiri acara keagamaan mengatakan, produk Minyak Oles Bokashi sudah dikenal sejak lama dan sudah banyak masyarakat yang merasakan khasiatnya.
“Kalau masyarakat di Bali khususnya umat Hindu mengenal saya dengan nama Mbah Mangkin Mangku Dumun. Karena saya sering melakukan persembahyangan atau ngayah di disejumlah pura di Bali, “ ujarnya.
Mbah Mangku Mangkin yang sudah sering datang ke pulau yang dijuluki pulau seribu pura ini, mengatakan produk Minyak Oles Bokashi yang diterimanya akan dipergunakan untuk membantu mengobati berbagai macam keluhan sakit, seperti gatal akibat gigitan serangga, untuk mengatasi pegal, masuk angin, luka ringan dan lainnya.linktr.ee/pakolescom