Wisatawan mancanegara maupun nusantara yang menikmati liburan ke Bali tampaknya semakin tertarik menikmati makan siang di Warung Bukit Hexon yang lokasinya terletak di Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, atau tepatnya di pesisir bagian utara Danau Buyan di jalur Denpasar-Singaraja melalui jalur Bedugul.
“Lumayan ada saja pelancong dalam dan luar negeri, disamping masyarakat lokal Bali yang singgh dan menimati makan siang,” tutur Manager Warung Bukit Hexon tersebut, Putu Serken.
Kunjungan pelancong liburan ke Bali menunjukkan adanya peningkatan, dengan harapan mampu membangkitkan kegiatan ekonomi masyarakat setempat, menciptakan peluang dan harapan dambaan masyarakat.
Kehadiran pelancong dalam berliburan di Bali tentu membelanjakan uangnya, antara lain untuk keperluan makan dan minum, biaya transportasi, mengunjungi objek-objek wisata, menyaksikan pementasan seni dan budaya masyarakat setempat maupun membeli cinderamata.
Warung Bukit Hexon menyajikan menu pavorit “Mujair Nyat-Nyat” dan menu pilihan sesuai selera wisatawan mancanegara dan nusantara berlokasi di Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.
Jalur strategis tersebut memiliki sejumlah objek wisata antara lain Kebun Raya Eka Karya Bedugul, Danau Beratan, Danau Tamblingan dan Danau Buyan yang lokasinya saling berdekatan satu sama lain di daerah perbatasan antara Kabupaten Tabanan dan Buleleng.
Wisatawan seusai menikmati kunjungan ke Kebun Raya yang memiliki berbagai jenis koleksi flora dan fauna maupun keindahan panorama alam danau selalu menyempatkan diri untuk makan siang di Warung Bukit Hexon. linktr.ee/pakolescom #warunghexon