Seorang penyayang binatang, Dita Rizkiyanti, SSI, Msi menilai, anjing dan kucing yang dibuang oleh pemiliknya di jalan atau tempat penampungan sampah sementara (TPS) yang kemudian hidup secara liar berdampak negatif terhadap kesehatan hewan bersangkutan.

“Kucing dan anjing yang hidup secara liar berjuang keras untuk bertahan hidup, sulit mendapatkan makanan menyebabkan cacingan dan kesehatannya sangat terganggu. Dalam kondisi seperti itu bersyukur anjing itu dipungut sehingga selamat dari orang-orang yang suka mengkonsumsi daging anjing,”kata Dita Rizkiyanti yang juga Inspektorat Pemastian Mutu Industri Obat Tradisional PT Karya Pak Oles Tokcer (KPOT).

Ia mengungkapkan hal itu ketika ikut serta dalam rombongan PT KPO menyerahkan bantuan pakan anjing (dog food) dan 50 picis Minyak Rajas kepada Ayu Murni Pursell Dog Shelter di Banjar Tengah, Desa Saba Bonbiyu, Kecamatan Belahbatuh , Kabupaten Gianyar, serangkaian kegiatan sosial (CSR) dan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-25 perusahaan yang berbasis obat-obatan tradisional terbesar di Bali yang jatuh pada bulan Agustus mendatang.

Ayu Murni (34 tahun), sosok wanita yang tidak sempat menikmati pendidikan formal itu merasa prihatin dan kasihan terhadap anjing dan kucing yang diterlantarkan oleh masyarakat sekitarnya itu dipungut untuk dipelihara , awalnya jumlahnya sangat terbatas namun kini bertambah menjadi 50 ekor anjing dan puluhan kucing.

Untuk konsumsi seluruh bintang kesayangannya itu, ia harus memasak nasi sebanyak 6 kilogram beras setiap hari, ditambah hasil mengais sisa-sisa makanan di tempat penampungan sampah sementara serta bantuan dari saudara-saudara kandungnya membawakan sisa-sisa makanan dari tempatnya bekerja di rumah makan di sekitar Kota Gianyar.

Dita Rizkiyanti memberikan apresiasi terhadap upaya nyata yang dilakukan Ayu Murni dan seluruh anggota keluarga untuk kelangsungan binatang piaraan anjing dan kucing.
Demikian pula bantuan yang diberikan PT. KPOT berupa pakan anjing dan Minyak Rajas untuk mengobati binatang peliharaan yang sebagian besar memerlukan sentuhan agar kesehatan cepat pulih kembali.

Penggunaan Minyak Raja, minyak herbal untuk hewan dinilai sangat tepat karena anjing dan kucing yang umurnya kurang dari 6 bulan sangat riskan terhadap obat-obatan kimia yang keras.

Ia menyarankan kepada Ayu Murni Pursell Dog Shelter setelah hewan-hewan kesayangan itu sembuh dan sehat kembali seperti biasa diadopsi kepada mereka yang berminat, sehingga binatang tersebut dapat dijamin kelangsungannya.

Minyak Rajas telah terbukti mujarab mengobati penyakit kulit pada hewan, peradangan pada kulit hewan, membantu mengobati luka lama dan luka baru serta membantu menguatkan otot ayam aduan. linktr.ee/pakolescom #minyakrajas

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini