Jamu ternak yang dibuat dengan fermentor Effective Microorganisms 4 (EM4) berperan sebagai obat alami bagi hewan. Jamu herbal itu berfungsi untuk meningkatkan stamina tubuh ternak agar lebih kebal terhadap serangan penyakit termasuk virus yang sangat merugikan untuk pertumbuhan ternak.
“Contoh tanaman obat tersebut antara lain temulawak, kunyit, lempuyang dan masih banyak lainnya yang bisa dimanfaatkan sebagai jamu ternak. Jamu itu sangat bermanfaat dalam menjaga kesehatan ternak dan mencegah resiko kematian” ujar Ir. Koentjoro Adijanto, Manajer Pak Oles Green School
Pria yang akrab disapa yoyok mengatakan, jamu ternak diberikan untuk menjaga kondisi kesehatan fisiknya, meningkatkan nafsu makan dan meningkatkan daya tahan tubuh hewan sehingga terhindar dari serangan penyakit.
EM4 merupakan teknologi fermentasi dengan menggunakan mikroorganisme efektif yang bisa digunakan untuk memfermentasi bahan tanaman obat sebagai jamu ternak. Manfaat yang diperoleh dengan fermentasi EM adalah menyeimbangkan kehidupan bakteri sehingga dapat meningkatkan kualitas jamu dan memperpanjang daya simpan jamu.
Tujuan pemberian jamu ternak dalam bentuk larutan yang dicampur dalam ransum pakannya maupun air minum sebagai “feed additive” maupun “feed suplemen” adalah untuk memperbaiki konsumsi, daya cerna serta daya tahan tubuh serta mengurangi tingkat stres pada ternak peliharaan. “Ternak sehat dengan konsumsi jamu ternak”, pungkas Yoyok.linktr.ee/pakolescom #EM4