Bunda Tituk Beli Bokashi Untuk Mudik Ke Jember

0
173
Ibu Tituk saat membeli Minyak Oles Bokashi di Konter Pak Oles, Jalan Pendidikan, Sidakarya, Denpasar Selatan.

Seorang pelanggan setia produk Ramuan Pak Oles, Bunda Tituk membeli Minyak Oles Bokashi sebagai bingkisan (oleh-oleh) mudik Idul Fitri 1443 Hijriah ke Jember, Jawa Timur.
“Terima kasih Bunda Tituk sudah membeli produk Ramuan Pak Oles sebagai oleh-oleh semoga bermanfaat karena akan memberikan yang terbaik kepada keluarga, teman atau kerabat dekat,” kata pegawai konter Pak Oles di Jalan Pendidikan, Sidekarya, Denpasar Selatan, Elisabeth.

Bokashi, minyak herbal asli Bali mempunyai khasiat untuk meringankan pegal linu, meredakan bisul, gatal dan bengkak akibat gigitan serangga serta sebagai campuran mandi rempah mengatasi bau tidak sedap.

Minyak Oles Bokashi, produk unggulan PT Karya Pak Oles Tokcer, sebuah perusahaan swasta nasional berbasis obat-obatan tradisional terbesar di Bali itu dibuat dari bahan baku tanaman obat yang berkualitas.

Minyak fermentasi dari tanaman rempah menggunakan teknologi Effective Microorganisms (EM) yakni microorganisms yang bermanfaat untuk memfermentasi tanaman obat yang berkhasiat secara maksimal untuk mengatasi berbagai jenis keluhan penyakit telah menjadi idola dan obat keluarga masyarakat Indonesia.

Penemu minyak herbal asli Bali, Gede Ngurah Wididana yang akrab disapa Pak Oles tahun 1997 atau 25 tahun yang silam, kini sudah dikenal dan dipakai masyarakat secara meluas di dalam dan luar negeri. linktr.ee/pakolescom #minyakbokashi.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini